Senin, 17 Februari 2014

AYAM GORENG KALASAN BUMBU IRENG

Cara Cepat Hamil

Resep Ayam Goreng Kalasan

May 25, 2012
Ayam goreng menu paling banyak digemari didunia. Kelezatan daging ayam yang empuk, gurih dan juga mudah pengolahannya menjadikannya sebagai daging paling banyak digunakan untuk olahan berbagai menu masakan. Cara paling mudah mengolah ayam yaitu hanya dengan menggorengnya, tentunya dengan racikan bumbu yang tepat agar terasa gurih dan lezat. Seperti halnya resep ayam goreng kalasan dibawah ini. Anda bisa mencoba resep ayam goreng ini dirumah dan rasakan sendiri kelezatan ayam dan sambalnya.
Bahan Ayam Goreng Kalasan:
  • 1 ekor ayam ukuran sedang, bersihkan kemudian belah menjadi 2 bagian
  • 500 cc air kelapa
  • 1/2 sdt soda kue
  • 5 siung bawang putih, haluskan
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  1. Rebus ayam dengan air kelapa, soda kue, bawang putih, dan garam hingga empuk dan airnya habis. Tiriskan.
  2. Panaskan minyak goreng. Goreng ayam hingga kecokelatan atau setengah kering dan matang. Angkat.
Bahan Sambal Ayam Goreng Kalasan:
  • 100 gr cabai merah, buang bijinya
  • 4 butir bawang merah
  • 1 buah tomat matang
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm gula pasir
  • 6 sdm kaldu atau air putih biasa
  • 5 sdm minyak goreng
Cara Membuat Sambal Ayam Goreng Kalasan:
  1. Rebus cabai merah, bawang merah, dan tomat sebentar saja, kemudian haluskan.
  2. Tambahkan sedikit garam, gula air  kaldu dan minyak goreng. Masak di atas api sedang hingga keluar minyaknya. Angkat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar